HUMAS – BINJAI
Kota binjai adalah kota yang tertib aman dan kondusif, untuk mencapai ini bukanlah hak yang mudah, perlu kerja sama antara seluruh instansi terkait dan juga tak terlepas dari masyarakat. untuk tetap menjaga situasi tersebut, Polres Binjai laksanakan Patroli Gabungan Skala Besar TNI-POLRI dan Satpol PP Wilayah hukum Polres Binjai. yang terdiri dari Personil PM Binjai, Personil Kodim 0203/ Langkat, Personil Sat Lantas, Personil Sat Sabhara dan juga Personil Satpol PP. Kasat sabhara polres binjai AKP TARMIZI LUBIS memimpin apel dalam rangka melaksanakan patroli skala besar gabungan dari TNI-POLRI dan Satpol PP kota binjai kali ini. kasat sabhara mengatakan tujuan dilaksanakannya patroli gabungan skala besar ini adalah untuk memberikan ketentraman dan kenyamanan terhadap masyarakat menjelang dilaksanakannya pembacaan putususan oleh MK tentang perselisihan pemilu tahun 2019.(rabu/26/06).
Kapolres binjai AKBP NUGROHO TRI NURYANTO,SHSiK,MH melalui kasubbag humas polres binjai IPTU SISWANTO GINTING mengatakan, Adapun jalur yang dilalui oleh personil yang melaksanakan patroli skala besar gabungan ini adalah, dengan mengitari wilayah hukum polres binjai khususnya kantor pemerintahan, lantor KPU, kantor Bawaslu dan obyek vital serta pemuliman warga masyarakat yang bertujuan menciptakan situasi kamtibmas di kota binjai tetap aman dan kondusif sekaligus menjalin sinergitas TNI-POLRI dan Pemko Binjai dalam menciptakan situasi kamtibmas tetap kondusif menjelang pembacaan putusan perselisihan pemilu tahun 2019 oleh Mahkamah Konstitusi (MK) pada hari kamis tanggal 27 juni 2019.