HUMAS – BINJAI
Minggu, 09 Juni 2019 pukul 17.10 wib diduga arus pendek tiga unit rumah semi permanen ludes terbakar di jalan Gajah Mada lingkungan 8 Kelurahan Tunggurorono Kecamatan Binjai Timur. Berdasarkan keterangan saksi korban Sdr. Darman, laki-laki umur 63 tahun menjelaskan api pertama sekali berasal dari atap / plafon rumahnya yang langsung membakar dengan cepat dan merembet kerumah sebelahnya dan rumah yang berada dibelakang rumah korban. hal yang senada juga dijelaskan oleh korban Ibu Susiani perempuan umur 42 tahun yang mengalami terbakar sebagian pada bagian dapur dan Ibu Tukiem, perempuan umur 60 tahun yang memiliki Rumah Semi permanen yang rumah dalam keadaan kosong untuk berlebaran.
Warga masyarakat berusaha untuk memadamkan api namun api dengan cepat merembet dan membakar ketiga unit rumah tersebut dan api baru dapat dipadamkan Pada sekitar pukul 17.45 wib, setelah enam unit Mobil Pemadam kebakaran milk BPBD (Badan Penanggulangan bencana Daerah) Kota Binjai tiba di TKP.
kapolsek binjai binjai timur AKP SAHALA HARAHAP mengatakan Dalam kebakaran tersebut membakar dan menghanguskan seluruh isi rumah dan 5 (Lima) unit sepeda Motor. Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa dengan kerugian Material ditaksir sekitar Rp. 300.000.000,- (Tiga ratus juta rupiah). Dari hasil penyelidikan sementara penyebab kebakaran diduga akibat arus Pendek.