Turut berduka, Kapolres binjai melayat kerumah duka Salah seorang personil yang meninggal dunia

  • Bagikan

HUMAS – BINJAI

Kapolres Binjai AKBP NUGROHO TRI NURYANTO,SH,SIK,MH bersama PJU Polres Binjai melayat ke rumah duka Bripka Asron di kebun lada jalan kuningan Kelurahan Percukaian Kecamatan Binjai Utara. alm Bripka Asron yang meninggal dunia pada hari kamis tanggal 21 maret 2019 karena sakit. Kapolres mengucapkan turut berduka cita atas meninggalnya alm Bripka Asron  serta memberi kata penghibur buat keluarga yang di tinggalkan almarhum dan bagi keluarga yang di tinggalkan untuk tetap tabah dan mengikhlaskan kepergian almarhum serta banyak berdoa agar Alm dapat di terima ALLAH SWT disisiNya.

“selama pengabdiannya, almarhum dikenal cukup loyalitas dan penuh tanggung jawab, kami personil polres binjai merasa kehilangan”ujar kapolres. (jumat/22/03).

Kapolres Binjai juga memberikan bantuan berupa tali asih kepada keluarga almarhum Bripka Asron. dengan harapan dapat bermanfaat bagi keluarga.

tangis haru pun tak terbendung lagi, ini terlihat tetesan air mata dari istri almarhum saat bersalaman dan menerima tali asih dari kapolres binjai. Perwakilan dari keluarga almarhum mengucapkan banyak terima kasih atas waktu dan kesempatan untuk datang sekaligus melayat dan mengucapkan turut berduka cita kepada keluarga almarhum, dengan harapan kiranya keluarga yang ditinggalkan selalu sabar dan tabah serta mengikhlaskan kepergian almarhum.

  • Bagikan